Skip links

Hindari Area Wajah yang Dilarang Suntik Filler untuk Mencegah Risiko Komplikasi Berbahaya

Wajah glowing dan awet muda menjadi impian setiap orang. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, beragam perawatan kecantikan bermunculan, salah satunya suntik filler. Namun, agar hasilnya efektif, hindari area wajah yang dilarang untuk suntik filler.

Sebelum melakukan prosedur suntik filler, Anda perlu mengetahui area wajah yang dilarang untuk mencegah risiko efek samping serius. Informasi mengenai area wajah yang dilarang suntik filler dan risiko komplikasi akibat kesalahan suntik filler, baca selengkapnya di artikel ini.

Ketahui 4 Area Wajah yang Dilarang Suntik Filler 

Dikutip dari dokter spesialis kulit kosmetik, Denisse Serrano, suntik filler di area yang salah berisiko menimbulkan komplikasi serius. Menurut Serrano, ada 4 area wajah yang dilarang untuk suntik filler, yaitu hidung, dahi, area dahi di antara alis, dan garis senyum. Suntikan filler di area-area tersebut berisiko memicu kejadian vaskular yang menyebabkan kebutaan. Suntikan di area dahi di antara alis berisiko kebutaan sebanyak 39 persen, hidung 26 persen, dahi 12 persen, dan garis senyum 13 persen. Selain itu, menurut Serrano, suntik filler di area tengah wajah lebih berbahaya dibandingkan area bawah mata dan tulang pipi. Hal ini dikarenakan arteri yang ada di tengah wajah berdekatan dengan mata, sehingga berisiko kebutaan.

Dikutip dari Journal of Aesthetic Nursing, ada beragam komplikasi komplikasi berbahaya akibat suntik filler, misalnya jaringan parut, nekrosis jaringan, kebutaan, stroke, atau bahkan kematian.

Giselleligne, The Premium HA dermal filler

Aileene, Good Quality & Affordable HA dermal filler

Kini Anda bisa memiliki tampilan wajah yang indah dan proporsional dengan risiko efek samping minimal dengan produk Giselleligne dan Aileene. Giselleligne dan Aileene dilengkapi dengan teknologi terbaru, Multi-Layered Phasic (struktur berlapis-lapis) yang terdiri dari gel Hyaluronic Acid (HA) crosslinked (ikatan silang) yang halus dan partikel HA ikatan silang yang kasar. Struktur berlapis-lapis dari HA ini akan mengelilingi partikel HA yang menghasilkan tampilan natural dan kemampuan lifting kulit yang maksimal.

Selain itu, Giselleligne dan Aileene diproduksi dengan metode R2 (rotation dan revolution) yang mampu membuat distribusi gel dan partikel HA menjadi homogen. Proses ini menghasilkan permukaan yang halus pada kulit setelah penyuntikan dan kemampuan volumizing yang sangat baik dan tahan lama. Produk filler Giselleligne dan Aileene memiliki good physical properties (rheology), profil keamanan yang baik, hasil yang dapat diprediksi (predictable result), serta penggunaan teknologi terbaru dalam pembuatannya, yaitu R2 technology, Multi-layered phasic yang sudah dipatenkan. Teknologi ini membuat Giselleligne dan Aileene mudah diaplikasikan, menghasilkan tampilan alami, tahan lama, dan lifting capacity yang sangat baik.

Giselleligne terdiri dari 3 varian, yaitu Giselleligne Signature 1, Giselleligne Universal, dan Giselleligne Signature 2. Aileene merupakan 2nd brand Giselleligne, yaitu HA dermal filler dengan good quality dan affordable price. Aileene memiliki 3 varian berbeda, yaitu Aileene 17, Aileene 24, dan Aileene 31.    

Leave a comment